Senin, 30 Maret 2020

Eri Setiawan | Maret 30, 2020 | |
Cara Membuat Mesin Virtual Linux Mint di VirtualBox


Selamat datang lagi di blog saya, kali saya akan membagikan sebuah tutorial untuk membuat sebuah mesin virtual dengan menggunakan software VirtualBox, disini saya akan mencoba membuat mesin virtual untuk instalasi Linux Mint. Langsung saja tanpa banyak basa-basi cekidot...

1. Pertama pastikan kalian sudah menginstall VirtualBox di sistem operasi yang kalian gunakan, jika belum silahkan download di link berikut www.virtualbox.org dan kemudian install seperti biasa. Jika sudah terinstall langsung lanjut ke langkah berikutnya.

2. Silahkan buka VirtualBox tunggu sampai terbuka, dan jika sudah terbuka silahkan kalian pilih New untuk membuat mesin virtual baru.

Langka 1

3. Selanjutnya isikan nama mesin virtual yang akan dibuat, tempat folder mesinnya, kemudia jenis virtualnya, dan versi. Jika sudah klik Next untuk ke tahap berikutnya.

Langka 2

4. Untuk memory size gunakan setengah dari RAM masing-masing laptop kalian karena disini laptop saya RAM-nya 2GB maka saya akan set menjadi 1GB atau setara dengan 1024MB. Setelah itu klik Next lagi.

Langka 3

5. Pada menu ini pilih Create a virtual hard disk now lalu klik Create.

Langka 4

6. Untuk bagian ini kalian pilih saja VDI (VirtualBox Disk Image) dan klik Next untuk lanjut.

Langka 5

7. Disini kalian pilih Fixed size agar saat menjalankan mesin virtual terasa lebih ringan, jika sudah klik Next untuk melanjutkan langkahnya.

Langkah 6

8. Pada file location and size isikan berapa ruang penyimpanan mesin virtual kalian, sesuaikan untuk masing-masing virtual yang ingin kalian buat. Karena disini saya untuk menginstall Linux Mint saya set ke 10,00GB hanya sebagai contoh. Untuk kalian silahkan sesuaikan, dan selanjutnya klik Create untuk membuat mesin virtual.

Langkah 7

9. Tunggu sampai proses selesai.

Langkah 8

10. Jika sudah selesai akan tampil menu berikut. Kalian pilih mesin virtual yang sudah dibuat kemudian klik Settings.

Langkah 9

11. Pada bagian ini kalian pilih menu System, kemudia kalian atur agar Optical menjadi paling diatas seperti pada gambar berikut ini.

Langkah 10

Langkah 11

12. Selanjutnya kalian masuk ke menu Storage dan klik Empty, kemudian pilih icon bulat dengan titik hitam untuk memasukan iso dari mesin virtual kalian.

Langkah 12

13. Cari dimana kalian meletakan, jika sudah klik lalu klik Open untuk membuka.

Langkah 13

14. Nah.. tampilannya akan seperti ini jika sudah kalian tinggal klik OK.

Langkah 14

15. Jika semuanya sudah selesai sekarang kalian tinggal meng-klik tombol Start untuk menjalankan mesin virtual yang sudah dibuat tadi.

Langkah 15

16. Berikut tampilan untuk punya saya dan langsung lakukan installasi sesuai prosedur.

Hasil Akhir

Nah.. itulah tadi tutorial singkat mengenai bagaimana cara membuat sebuah mesin virtual dengan sangat mudah di software VirtualBox semoga dapat menambah wawasan dan berguna bagi kalian yang membutuhkan. Sekian dulu tutorial saya untuk hari ini bye.. bye...

Related Posts

Cara Membuat Mesin Virtual Linux Mint di VirtualBox
4/ 5
Oleh